FMTD Sulut Optimis Menangkan Sonya-Syarif di Pilkada Manado

pilarsulut.co

Manado, PilarSulut.co - Forum Masyarakat Transportasi Darat Sulawesi Utara (FMTD Sulut) optimis bisa memenangkan pasangan calon Walikota Manado dan Wakil Walikota Manado nomor urut 2, Sonya Selviana Kembuan dan Syarifuddin Saafa (SKK-SS) pada helatan Pilkada Manado 9 Desember 2020 mendatang. 

Keyakinan ini diungkapkan Ketua FMTD delegasi FMTD Sulut Jan Joseph Ratulangi saat melakukan silaturahmi dengan Syarifuddin Saafa di Sekretariat Tim Pemenangan SSK-SS di Paal Dua Manado, Kamis (08/10/2020).

"Kami akan all out untuk memenangkan pasangan Sonya-Syarif di Pilkada Manado 9 Desember mendatang," tegas Ratulangi, didampingi Sekretaris FMTD Sulut Hendra Otswal Totoda dan Koordinator Bidang Sekretariat FMTD Sulut Jemmy Akay.

Menurutnya, dalam waktu dekat FMTD Sulut akan melakukan deklarasi memenangkan Pasangan SSK-SS.

"Meski belum dideklarasikan, ribuan jaringan FMTD Sulut sudah bekerja untuk memenangkan pasangan Sonya-Syarif. 

"Bekeng Sampe Jadi Walikota Manado dan Wakil Walikota Manado periode 2020-2024," tandas Ratulangi. 

Sementara, Calon Wakil Walikota Manado Syarifuddin Saafa memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas dukungan FMTD Sulut kepada Pasangan Sonya-Syarif.

"Ibu Sonya dan Saya mengucapkan terima kasih atas dukungan FMTD Sulut. Semoga apa yang kita harapkan bersama bisa diridhoi Tuhan Yang Maha Kuasa, khususnya dalam mewujudkan Manado Kota Modern yang Berbudaya," pungkasnya. [*/qid]

To Top